Sertifikat TOEFL sudah tidak asing lagi manfaatnya bagi dunia pendidikan, bukan? Setiap orang bisa mendapatkan sertifikat itu, jika sudah melaksanakan serangkaian tes, yang menilai kecakapan bahasa Inggris seseorang.

Dan kemudian kebanyakan sertifikat ini akan memberikan kemudahan bagi seseorang untuk menuntaskan mimpinya masuk ke perguruan tinggi ternama plus meraih beasiswa hingga ke luar negeri.

Namun, catatan pentingnya adalah, ternyata sertifikat itu juga punya masa berlaku lho. 

Dan hanya bisa kita gunakan dalam rentang waktu tertentu. Jadi kecakapan bahasa Inggris kita harus kita bisa pelihara kapan saja.

Yuk simak, penjelasan singkat tentang pertanyaan sertifikat TOEFL berlaku berapa lama?  Berikut 4 penjelasannya!

1. Sertifikat TOEFL Hanya Berlaku 2 Tahun Saja

Educational Testing Services (ETS) menyebutkan jika masa berlaku Sertifikat itu hanya dua tahun saja. Terdapat juga institusi yang memberikan masa berlaku sertifikat itu selama 3 tahun, namun sangat jarang sekali.

Oleh sebab itu. Pemegang sertifikat harus cermat mengingat kapan tanggal uji yang ada dalam sertifikatnya.

Dan jangan lupa untuk tetap perhatikan juga, batas waktu daftar kuliah yang mensyaratkan sertifikat TOEFL itu ya!

2. Alasan Masa Berlaku Sertifikat TOEFL Terbatas

Kenapa hanya dua tahun saja masa berlakunya sih? Jawaban pertanyaan ini, karena kecakapan berbahasa inggris seseorang itu tidak pernah tetap. 

Pemahaman mengenai bahasa Inggris selalu berubah yang berbanding lurus dengan usaha kita menjaga kecakapan itu.

Artinya ya bisa saja, seiring waktu kemampuan itu meningkat atau bahkan menurun, bukan?

Jadi, anggapan dari beberapa institusi pendidikan banyak menyebutkan jika kurun waktu itu dirasa efektif untuk mengkaji lagi kemampuan berbahasa inggris yang sudah dinilai dari sertifikat itu.

Oleh sebab itu, Sertifikat TOEFL sebaiknya terus di upgrade setelah dua tahun, untuk mendapatkan hasil maksimal, dan menjadikan penilaian mutlak penerimaan program studi tertentu.

3. Nilai dan Masa Berlaku Sertifikat TOEFL Bisa Diperbaharui Lewat Tes Ulang

Nilai TOEFL belum pas atau masa berlakunya sudah habis? Ternyata ada banyak langkah untuk bisa mengaktifkannya kembali.

Jika nilainya masih pas-pasan, ya  tentu kita harus belajar lebih giat lagi tentang persiapan tes TOEFL, bukan?  Pastilah usaha tidak menghianati hasil.

Dan usaha itu tentu akan memperbaharui lagi masa berlaku Sertifikat yang sudah kita dapat, dan dapat dipergunakan untuk jenjang karir pendidikan kita lebih baik lagi.

Begitulah penjelasan tentang berapa lama masa berlaku Sertifikat TOEFL itu. Dan tidak ada salahnya mulai dari sekarang kita bisa mengasah kembali kecakapan berbahasa Inggris dengan mudah via Lister saja.

Editor: Alfian Arbi
Penulis: Hariati

Tag